Monday, June 22, 2015

ALAMAK dalam Buku Anak

Hari ini saya lihat buku yang keren banget
di children's section perpustakaan lokal
Ah harus pinjam nih, pikir saya
Sekalian memperkenalkan dongeng klasik kepada anak-anak
yang sejauh ini lebih suka novel pop semacam Diary of Wimpy Kids

Setelah dinner, iseng iseng saya buka buka bukunya
Rupanya setiap kisah dijadikan seperti komik
Illustrasinya luar biasa keren...dan mengejutkan ...karena ada beberapa halaman yang nudis dan sensual

Saya membatin dalam hati, kenapa buku anak anak pun tercemar ?
Namun setelah berdiskusi dengan suami
Kesimpulan kami ialah, perpustakaan salah dalam penempatan
karena di covernya ditulis : The World's Great Kids' Lit as Comics and Visuals

Akhirnya saya email perpustakaan untuk minta mengkategorisasikan kembali buku ini , tidak di bagian anak-anak. Mungkin lebih cocok di bagian orang dewasa.

Jadi teringat waktu SMP kelas 2, kami disuruh membuat ringkasan buku-buku sastra secara berkelompok. Buku sastra dari jaman pujangga lama sampai pujangga baru. Saya lupa tentang buku yang harus saya ringkas. Namun saya ingat ada kelompok teman yang harus meringkas karya NH Dini yang berjudul "Pada Sebuah Kapal".

Karena iseng , saya pinjam buku itu dari teman . Pas mata pelajaran yang gurunya baik/tidak cerewet/tidak suka menghukum,saya baca buku itu diam diam ....komentar saya : O La La....Tralala trilili....

Mungkin guru saya sendiri belum pernah membaca buku itu. Kalau sudah pernah, saya yakin ia tidak akan menyuruh anak kelas 2 SMP membuat ringkasannya.



No comments:

Post a Comment